Skip to content
Home » Review » Review iPhone 8 Plus (Spesifikasi dan Harga) Canggih Gan!

Review iPhone 8 Plus (Spesifikasi dan Harga) Canggih Gan!

Apple mencoba merilis secara berbarengan iPhone 8 Plus dengan adiknya iPhone 8. Kedua HP ini memiliki teknologi yang hampir sama, namun ada beberapa fitur tambahan untuk iPhone 8 Plus. Kali ini iPhone tidak menggunakan layar OLED. Apple menghadirkan iPhone 8 Plus dengan layar IPS LCD dengan 16juta warna. iPhone 8 Plus memiliki ukuran yang lebih besar daripada adiknya. Nah, Sultan kali ini mau ngereview sang kakak dari seri iPhone 8 nih. Penasaran kan? Yuk kita kemon guys!

Spesifikasi iPhone 8 Plus

Platform
OSiOS 11, dapat diupgrade ke iOS 11.4
ProsesorApple A11 Bionic
KecepatanHexa-core (2x Monsoon + 4x Mistral)
GPUApple GPU
Memori
RAM3GB
Memori Internal64GB/256GB
Memori EksternalTidak ada
Kamera
Depan7 MP f/2.2, face detection, HDR, panorama
BelakangKamera ganda 12 MP (f/1.8, 28mm OIS) + 12 MP (f/2.8, 57mm) phase detection autofocus, quad-LED dual-tone flash, 2x optical zoom
Video2160p@60fps, 1080p@240fps, 720p@960fps, HDR, dual-video rec.
FiturGeo-tagging, simultaneous 4K video and 8MP image recording, touch focus, face/smile detection, HDR, panorama
Layar
TipeIPS LCD, capacitive touchscreen, 16M colors
Luas5.5 inci, 83.4cm (67.4% screen to body ratio)
Resolusi1080 x 1920 pixels, 16:9 ratio (~401 ppi density)
Bodi
Dimensi158.4 x 78.1 x 7.5 mm (6.24 x 3.07 x 0.30 inci)
Berat202 g
BateraiLi-Ion 2691 mAh non-removable
Pilihan WarnaSilver, Space Gray, Gold, Red
Konektivitas
SIMNano-SIM
JaringanGSM/HSPA/LTE
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac dual-band, hotspot
Bluetooth5.0, A2DP, LE
GPSA-GPS, GLONASS, QZSS, GALILEO
NFCYes
Port
USB2.0, proprietary reversible connector
Lainnya
Sensorfingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer
TeknologiWireless charging

Active noise cancellation with dedicated mic

Baca Juga  Review Asus ROG Phone 3: Spesifikasi Lengkap & Harga Terbaru

Harga iPhone 8 Plus

iPhone 8 hadir dengan 2 pilihan, yaitu dengan memori internal 64GB dan 256GB. Masing-masing dibanderol dengan harga yang bedanya hanya sekitar 2jutaan. Untuk versi 64GB kamu bisa dapatkan dengan merogoh kocek sebesar Rp 12.000.000. Sedangkan untuk memori internal yang lebih besar, 256GB, kamu bisa memberi mahar sebesar 14.100.000. Gimana? Minat?

Desain dan Layar iPhone 8 Plus

iPhone 8 Plus dihadirkan oleh Apple dengan bodi seberat 202g. Bobot yang cenderung lebih berat daripada adiknya yang hanya 148g. Untuk layarnya, tidak berbeda dengan iPhone 8, seri Plus ini menggunakan IPS LCD namun dengan resolusi 1080 x 1920 piksel dengan rasio 16:9. Material yang digunakan perangkat ini adalah kaca dan alumunium untuk bingkainya. Walaupun kaca yang digunakan iPhone 8 Plus merupakan kaca antigores, Sultan menemukan kaca yang tergores ketika diletakan di lantai.

Desain iPhone 8 terlihat sangat elegan dan mewah, setara dengan harga yang ditawarkan Apple. Smartphone ini memiliki dimensi ukuran 158.4 x 78.1 x 7.5 mm. Walaupun ukurannya lebih besar daripada adiknya, HP ini bagi Sultan lumayan enak buat di genggam. Masuk saku celana juga kerasa nyaman kok.

Review iPhone 8 Plus

Performa iPhone 8 Plus

Nggak berbeda jauh dari seri 8 biasa, 8 Plus juga menggunakan platform Apple A11 Bionic untuk prosesornya. Prosesor tersebut memiliki 6 core. Kemudian untuk GPU, iPhone 8 diperkuat dengan GPU dari Apple yang memiliki 3 core. Spesifikasi lain yang membedakan dengan adiknya yaitu jumlah memori yang mendukung kinerja dari smartphone ini. iPhone 8 Plus menggunakan memori sebesar 3GB RAM. Tentunya untuk kinerja pasti lebih kencang dan memuaskan.

Dalam otak yang mendukung kinerja iPhone 8 Plus terdapat 6 inti yang masing-masing terdiri dari dua inti bernama Moonsoon. Selain itu empat core bernama Mistral. Dua inti ini menawarkan kinerja 25% lebih unggul daripada pendahulunya. Gimana dengan 4 inti lainnya, mereka bahkan bisa ngasih kinerja 75% lebih kencang daripada generasi sebelumnya yakni A10.

Baca Juga  Review Realme 2 dan Realme 2 Pro (Spek Tinggi Harga Murah)

Review iPhone 8

Sistem Operasi dan Software Antarmuka iPhone 8 Plus

Sama seperti adiknya, iPhone 8 plus menggunakan sistem operasi iOS 11 yang sekarang udah bisa diupgrade ke 11.4 guys. Di sistem operasi terbaru ini, kamu dapat mengatur kemunculan notification center. Kamu dapat mengatur supaya notifikasi tidak muncul ketika layar dalam keadaan terkunci.

Bagian depan layar berisi aplikasi bawaan yang bermacam-macam. Pada seri ini Anda tetap dapat menemukan pemindai sidik jari dan tombol fisik home tidak seperti yang Anda lihat pada iPhone X. Kayanya HP ini lebih cocok buat Anda pengguna iPhone lama daripada iPhone X karena beberapa fitur-fitur yang sultan sebutin tadi.

Review iPhone 8

Kamera iPhone 8 Plus

Iphone 8 Plus menghadirkan kamera ganda di bagian belakang. Smartphone ini memiliki dua buah kamera yang memiliki 12 megapiksel. Untuk kamera kedua, lensa yang digunakan adalah short-tele f/2.8. Hasil jepretan lebih bagus daripada seri sebelumnya yakni iPhone 7/7 Plus. Kemampuan lainnya ialah pengenalan wajah yang akurat pada iPhone 8 Plus. Namun, sepandai-pandainya tupai meloncat bakal jatuh juga. Kamera keren yang dipasang di iPhone 8 Plus memiliki kelemahan yaitu color cast yang muncul di bawah pencahayaan artifisial. Selain itu, kamera pada iPhone 8 Plus memiliki masalah pada autofocus. Tapi kamera iPhone 8 Plus disebut sebagai kamera HP terbaik menurut DXO Mark.

Baterai iPhone 8 Plus

Untuk HP secanggih dan sekeren iPhone 8 Plus, baterai yang digunakan cukup terbilang impresif. Apple memberikan baterai dengan kapasitas 2675 mAh untuk seri ini. Dayanya cenderung lebih tahan lama daripada baterai Android yang rata-rata diatas 3000 mAh. iPhone 8 Plus mampu bertahan dalam keadaan normal selama 10 jam 35 menit. Nggak hanya itu, untuk mengisi daya baterai, kamu bisa ngelakuinnya tanpa harus terhubung kabel karena smartphone cakep ini memiliki teknologi wireless charging.

Baca Juga  Moto C Plus (Review HP Harga 1 Jutaan & Spesifikasi Terbaru)

Demikian review Sultan tentang iPhone 8 Plus? Tertarik buat membeli? Kalo Sultan bilang sikat aja guys!

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *