Skip to content
Home ยป Tips & Trik ยป Cara Mematikan Suara Kamera iPhone (Cepat dan Efektif)

Cara Mematikan Suara Kamera iPhone (Cepat dan Efektif)

Harap tenang! Mungkin dengan adanya peringatan tersebut, kamu ingin bisa atau ingin mengetahui cara mematikan suara kamera iPhone kamu. Bagi para pengguna iPhone mungkin sudah tidak asing lagi dengan kamera yang ada di hp tersebut. Setiap kali kamu mengambil foto, selalu ada suara shutter yang mengikuti. Mungkin suara tersebut membuat hp kamu terdengar unik dan terasa seperti kamera analog ketika mengambil gambar. Akan tetapi tidak semua situasi bisa menerima suara kamera seperti itu karena terkadang akan terdengar kurang sopan apabila mengambil gambar dengan suara yang sangat menarik perhatian seperti itu. Di artikel kali ini Sultan akan membagikan cara untuk mematikan suara kamera dengan mudah sehingga kamu tetap bisa mengambil foto tanpa mengganggu orang lain.

Menggunakan Switch Mute

Cara termudah untuk mematikan suara kamera adalah dengan menggunakan switch ring/silent yang terdapat pada iPhone di bagian sisi kiri atas. Ketika kamu menyalakan switch silent tersebut, kamu akan merasakan iPhone kamu bergetar dan switch tersebut akan menunjukkan strip berwarna oranye. Selain itu kamu juga harus mengetahui bahwa langkah ini akan mematikan semua suara notifikasi, panggilan masuk, dan peringatan lainnya.

Mengecilkan Volume iPhone

Apa yang akan kamu lakukan jika switch tersebut tidak bekerja dengan sebagaimana mestinya? Apabila switch pada iPhone kamu rusak atau tidak bekerja dengan normal karena suatu alasan, maka mengecilkan volume iPhone bisa dijadikan sebagai solusi alternatif untuk masalah tersebut. Akan tetapi apabila kamu mengecilkan volume ketika kamu tengah membuka aplikasi kamera, maka iPhone kamu akan menangkap gambar dengan mode beruntun atau burst. Jika kamu ingin menggunakan kamera tanpa ada suara, maka kamu bisa mengecilkan volume iPhone sebelum kamu membuka kamera. Tekan tombol volume down beberapa kali hingga menunjukkan tanda bahwa iPhone kamu tidak akan mengeluarkan suara.

Baca Juga  Cara Membuat Tulisan WhatsApp Berwarna Tapi Nggak Alay

Larangan Negara

Tahukah kamu bahwa beberapa negara di dunia melarang produsen hp untuk memberikan opsi bagi penggunanya untuk mematikan suara kamera, atau dengan kata lain suara kamera harus tetap menyala setiap saat? Di negara seperti Jepang dan Korea, semua smartphone harus mengeluarkan suara ketika penggunanya mengambil gambar melalui kameranya. Jadi, jika kamu berada di negara tersebut atau membeli iPhone dari negara tersebut, maka meskipun kamu menyalakan switch silent ataupun mengecilkan volume, kamera kamu akan tetap bersuara ketika mengambil gambar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *