Skip to content
Home » Review » Review iPhone 11: Alasan Kenapa Kamu Harus Beli

Review iPhone 11: Alasan Kenapa Kamu Harus Beli

Pada akhir tahun lalu, Apple baru saja merilis seri smartphone terbarunya, yakni iPhone 11. iPhone 11 merupakan satu dari jajaran smartphone flagship terbaru dari Apple. Di awal perilisannya, iPhone 11 cukup mencuri perhatian. Di Indonesia sendiri, konsumen seri iPhone terbaru ini muncul lebih dulu dibandingkan perilisan resminya yang sedikit lebih terlambat. Smartphone satu ini adalah salah satu smartphone flagship dari jajaran iPhone terbaru lainnya. Akan tetapi, berbeda dengan kakak-kakaknya yang memiliki 3 buah kamera belakang, seri ini hanya memiliki 2 buah kamera belakang. Tentu saja, harganya pun paling terjangkau dibandingkan dengan seri Pro dan Pro Max.

iPhone 11

Seperti yang kita ketahui bahwa produk Apple memiliki penggemarnya sendiri. Begitu juga dengan seri terbarunya ini. Baru saja rilis beberapa hari saja, produk ini diserbu fans beratnya. Apple sendiri baru memasukkan iPhone 11 ke Indonesia beberapa waktu setelah perilisan awalnya. Selain itu, meskipun desainnya nggak berbeda jauh dengan pendahulunya, bisa dikatakan, produk Apple selalu ditunggu-tunggu. Nah, pada kali ini, Sultan akan menjelaskan bagaimana performa iPhone 11 ini, bagi kalian yang sudah mau beli HP ini, yuk ikuti artikel ini hingga akhir.

Harga dan Spesifikasi iPhone 11

Harga: Rp 11,000,000 – Rp 15,000,000

ChipsetApple A13 Bionic
CPUHexa-core up to 2.65 GHz
RAM4 GB
Memori Internal64 GB, 128 GB, 256 GB
Memori Eksternal
Kamera Depan12 MP F.2.2
Kamera Belakang12 MP F1.8, 12 MP F2.4 (ultrawide)
Format Video2160p@24/30/60fps, 1080p@30/60/120/240fps, 720p@480fps; Front 1080p@30fps
Teknologi LayarLiquid Retina IPS
Ukuran Layar6.1 inci
Resolusi Layar828 x 1792 piksel
Dimensi150.9 × 75.7 × 8.3 mm
Berat194 g
Baterai3110 mAh
WiFiWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/ax, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
BluetoothBluetooth 5.0
NFCYes
GPSA-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS, QZSS
Audio JackYes, 3.5 mm Audio Jack Standard
Port2.0
Baca Juga  Review Realme 5i: HP 1 Jutaan Terbaru dengan Baterai Besar

Desain dan Ukuran iPhone 11

Secara desain, seri iPhone terbaru ini nggak beda jauh dengan seri sebelumnya yakni iPhone XR. Kemudian, Apple masih mempertahankan desain notch yang beberapa tahun lalu menjadi desain smartphone yang punya pengaruh pada dunia smartphone. Bagi kalian yang berharap seri ini menggunakan AMOLED, saatnya kurungkan harapan itu karena seri 11 ini menggunakan layar Liquid Retina IPS.

iPhone 11

Untuk ukurannya, seri 11 ini hadir dengan layar berukuran 6.1 inci dan dimensi 150.9 x 75.7 x 83 mm. Sedangkan resolusinya adalah 1792 x 828. Jika dibandingkan dengan Galaxy S10 atau bahkan yang baru, tentu secara teknologi lebih baru dibandingkan dengan kedua produk dari kompetitornya tersebut. Akan tetapi, meski nggak menggunakan panel AMOLED, visual yang dihasilkan tetap mulus dan tajam berkat refresh rate 120 Hz dan teknologi True-tone. Meneruskan seri XR, seri 11 ini hadir dengan varian lebih banyak dan cerah. Bagi kamu yang suka warna-warna vibrant, seri 11 ini cocok banget buat kamu.

Bagaimana dengan Performanya?

Seri 11 ini dibekali dengan chipset Apple A13 Bionic. Apple dengan percaya diri mengklaim bahwa chip rancangan mereka ini adalah chip tercepat di dunia untuk saat ini. Tentu itu bukanlah sekedar klaim dan omong kosong. Walaupun Snapdragon 865 sudah dirilis melalui Samsung Galaxy S20, pada beberapa benchmark, tetap saja A13 Bionic masih di posisi teratas. Untuk bermain game terkini yang memiliki grafis cakep, tentu aja bisa dijalankan dengan konfigurasi rata kanan.

iPhone 11

Selain itu, Apple ingin memperbaiki dari segi baterainya. Salah satu kelemahan dari produk-produk Apple adalah daya tahan baterainya yang kurang maksimal. Nah, untuk keluarga 11, Apple menyematkan baterai dengan kapasitas besar. Untuk seri 11 biasa, baterainya berkapasitas 3110. Namun, dibandingkan kakak-kakaknya, baterai seri 11 biasa ini nggak memberikan tambahan daya yang begitu signifikan. Bila dibandingkan dengan seri XR, seri ini hanya mampu menambahkan daya selama 1 jam saja.

Baca Juga  Review Spesifikasi Samsung Galaxy A10 & Harga Terbaru

Dua Buah Kamera dengan Kemampuan Maksimal

Seri ke 11 biasa ini hadir dengan kamera dua buah kamera belakang yang masing-masing memiliki sensor 12 MP yang disertai dengan fitur mode malam dan ultrawide. Maka dari itu, bagi kamu yang kurang puas dengan seri X, kamera seri 11 ini memungkinkan kamu mendapatkan jangkauan lebih luas.

iPhone 11

Selain itu, sepertinya sudah menjadi hal umum untuk smartphone flagship bahwa kameranya mesti bisa merekam video 4K. Begitu juga dengan kamera pada iPhone 11, kamu bisa membuat video atau film pendek dengan resolusi UHD. Kamera depannya, juga hadir dengan sensor 12 MP dan performanya cukup baik. Tadi Sultan sudah mention tentang mode malam atau Night Mode. Fitur ini bagi Sultan begitu impresif. Kalian bisa mendapatkan hasil jepretan yang sangat bagus dan jelas pada malam hari atau keadaan cahaya minim.

Kesimpulan

Secara performa keluarga seri 11 ini masih memiliki performa terbaik di jajaran smartphone flagship. Harganya pun tergolong cukup menarik. Di Indonesia sendiri iPhone 11 dibanderol dengan harga sekitar Rp 9 jutaan saja. Nah, bagi kamu semua yang merasa tanggung buat beli seri X, nah seri 11 ini adalah jawabannya. Bagaimana tertarik?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *