Skip to content
Home » Review » Kelebihan Hp Redmi 8, Spesifikasi dan Harga Terbaru 2021

Kelebihan Hp Redmi 8, Spesifikasi dan Harga Terbaru 2021

Redmi 8 adalah salah satu hp murah terbaik di tahun 2021. Hp Android terbaru ini diluncurkan pertama kali pada bulan Oktober 2019. Berbeda dari pendahulunya yang lebih mengandalkan performa, hp ini lebih menonjolkan baterai sebagai nilai jualnya. Buat kamu yang mau beli hp ini di tahun 2021, ada baiknya baca dulu review singkat mengenai hp Xiaomi keluaran tahun 2019 ini. Sebelum itu yuk cek berapa harga terbarunya di tahun ini.

xiaomi redmi 8

Harga Xiaomi Redmi 8 Terbaru

Xiaomi Redmi 8 hadir dalam 3 varian warna, yaitu: Onyx Black, Sapphire Blue, dan Ruby Red. Sedangkan untuk pilihan kapasitas memorinya ada 2, yaitu: RAM 3GB dengan memori internal 32 GB dan RAM 4GB dengan memori internal 64 GB. Untuk varian 3GB/32 GB dijual dengan harga Rp 1.350.000. Kemudian untuk varian paling tinggi 4GB/64 GB dijual dengan harga Rp 1.600.000. Dengan harga terjangkau, hp ini pas dijadiin salah satu alternatif buat kamu yang lagi cari hp Android yang bagus dan murah.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 8

Berikut ini spesifikasi lengkap hp Xiaomi Redmi 8 terbaru.

ChipsetQualcomm Snapdragon 439
CPUOcta Core (4 x 1.95 GHz dan 4 x 1.45 GHz)
RAM3GB/4GB
Memori Internal32 GB/64 GB
Memori EksternalMicroSD up to 256 GB
Kamera Depan8MP F2.0
Kamera Belakang12MP F1.8 Main + 2MP Depth Sensor
Format Video1080p @30fps, 720p @30fps
Teknologi LayarIPS LCD
Ukuran Layar6.22 inci
Resolusi LayarHD+ 1520 x 720 piksel
Dimensi156.5 x 75.4 x 9.4 mm
Berat188 g
Baterai5000 mAh
WiFiWLAN 802.11a/b/g/n 2.4 GHz
BluetoothBluetooth 4.2
NFCNo
GPSAGPS, GLONASS, Galileo
Audio JackYes, 3.5 mm Audio Jack Standard
PortUSB Type C
Baca Juga  Review Nokia 5.3: Spesifikasi, Kelebihan, Kekurangan, dan Harga Terbaru

Ukuran dan Desain

Redmi 8 memiliki ukuran 156.5 x 75.4 x 9.4 mm dan berat 188 g. Hp ini memiliki bodi melengkung yang bikin nyaman pas digenggam. Bodi dengan lapisan plastik nano bikin hp ini jadi tahan percikan air. Gak usah takut kalo hp ini kena hujan. Yang menarik dari bodi hp ini adalah tampilan warnanya mengkilat seperti efek kaca. Bikin hp ini keliatan mewah. Selain itu, hp ini juga punya fitur Remote Control (IR) andalan Xiaomi yang bisa mengontrol berbagai macam peralatan elektronik di rumah.

harga xiaomi redmi 8

Di bodi belakang, kamu bisa temukan dua kamera yang disusun vertikal di bagian tengah. Di bawahnya ada sensor sidik jari. Lanjut ke bagian bawah ada speaker dan port USB Type C. Hp ini juga punya port audio 3.5 mm yang bisa kamu pakai untuk headset. Terakhir, hp ini punya ukuran layar 6.22 inci dengan resolusi HD+ 1520 x 720 piksel.

Spesifikasi Kamera Depan dan Belakang

Redmi 8 punya kamera depan beresolusi 8MP. Fitur AI Beautify di hp kamera depan udah jadi fitur langganan yang mondar mandir di hp Xiaomi keluaran terbaru. Fitur yang udah jadi standar ini bisa bikin foto kamu makin cakep. Lanjut ke kamera belakang ada 2 buah kamera. Kamera utamanya punya resolusi 12MP. Bukaan lensa yang lebar bikin kamera ini cukup sensitif untuk dipake foto di malam hari.

Kamera kedua berfungsi sebagai kamera depth. Kamera ini akan membantu kamera utama untuk hasilkan efek bokeh yang natural. Kamera hp Xiaomi Redmi 8 juga bisa rekam video dengan setingan resolusi Full HD 1080p pada 30 fps. Selain daripada itu, tidak banyak fitur menarik untuk kamera. Wajar saja karena memang hp murah tidak punya banyak fitur spesial.

Baca Juga  Review Realme U1 Hp Kamera Depan Terbaik, Harganya Murah

Performa dan Skor AnTuTu

Redmi 8 ditenagai prosesor Snapdragon 439. Di sinilah kekurangan terbesar dari hp ini. Seharusnya hp generasi terbaru punya prosesor lebih canggih. Namun tidak dengan hp ini. Seri Redmi ke-8 justru menggunakan chipset yang lebih rendah dibanding Redmi 7. Sebelumnya Redmi 7 menggunakan chipset Snapdragon 625. Sedangkan, Redmi 8 malah menggunakan Snapdragon 439 yang ada di bawahnya.

Perbedaan chipset membuat performa hp ini lebih lamban dibanding pendahulunya. Jika dulu Redmi 7 bisa dapat skor AnTuTu 124.599. Namun kini Redmi 8 hanya bisa memperoleh skor 95.565 saja. Perbedaan yang cukup jauh ini bikin hp ini tidak sekuat generasi sebelumnya. Untuk main game cuma bisa di setingan grafis standar saja.

Kapasitas dan Daya Tahan Baterai

Redmi 8 dibekali baterai berkapasitas 5000 mAh. Kapasitas baterainya 25% lebih besar dibanding Redmi 7. Xiami sesumbar hp ini bisa bertahan hingga 3 hari dengan sekali charge. Menariknya, hp ini sudah dibekali dukungan Fast Charging 18W. Untuk mengisi baterai sampai penuh hanya membutuhkan waktu 2.2 jam saja. Sayangnya, dalam boks produk kamu hanya mendapatkan charger 10W. Untuk mendapatkan pengisian lebih cepat kamu harus membeli charger 18W secara terpisah.

spesifikasi xiaomi redmi 8

Kelebihan dan Kekurangan Hp Xiaomi Redmi 8

Berikut ini semua kelebihan dan kekurangan hp Xiaomi Redmi 8 yang sudah Sultan rangkum.

Kelebihan Xiaomi Redmi 8

  • Harganya murah
  • Desainnya keren
  • Kualitas kamera cukup bagus
  • Baterainya besar
  • Sudah dibekali port USB Type C
  • Pilihan kapasitas memorinya cukup besar
  • Sudah mendukung Fast Charger 18W.

Kekurangan Xiaomi Redmi 8

  • Performa lebih rendah dibanding Redmi 7
  • Charger 18W dijual terpisah.

Kesimpulan

Xiaomi Redmi 8 cocok buat kamu yang lagi cari hp Android murah harga 1 jutaan. Akan tetapi, yang perlu kamu perhatikan di hp ini adalah performanya. Karena menggunakan chipset Snapdragon seri 400, hp ini otomatis punya performa lebih rendah dibanding pendahulunya. Andai saja, hp ini masih menggunakan chipset Snapdragon seri 600 sama seperti Redmi 7, pasti akan luar biasa.

Baca Juga  Review OnePlus 6 dengan Spesifikasi dan Harga Terbaru

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *